Akhir-akhir ini di daerah kita sering terjadi peristiwa alam yang sangat
menakutkan sebagai contoh angin ribut atau puting beliung, atau topan
atau lesus atau apalah namanya. Lalu bagaimana kita menyikapi seandainya
ada angin ribut di wilayah kita.??
Sudah sepatutnyalah kita kembalikan semuanya kepada sang pencipta, Allah
subhanahu wa ta'ala. Berikut doa yang dapat kita amalkan seandainya ada
angin ribut di sekitar kita
1- اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ خَيْرَهَا
وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا.
1. “Ya
Allah! Sesungguhnya aku mohon kepadaMu kebaikan angin ini, dan aku berlindung
kepadaMu dari kejelekannya.” [1]
2-اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ خَيْرَهَا وَخَيْرَ
مَا فِيْهَا وَخَيْرَ مَا أُرْسِلْتَ بِهِ، وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّ
مَا فِيْهَا وَشَرِّ مَا أُرْسِلْتَ بِهِ.
2. “Ya
Allah! Sesungguhnya aku mohon kepadaMu kebaikan angin (ribut ini), kebaikan apa
yang di dalamnya dan kebaikan tujuan angin dihembuskan. Aku berlindung kepadaMu
dari kejahatan angin ini, kejahatan apa yang di dalamnya dan kejahatan tujuan
angin dihembuskan.” [2]
---------------------------------
[1] HR. Abu Dawud 4/326, Ibnu Majah 2/1228, dan lihatlah kitab Shahih Ibnu Majah 2/305.
[2] HR. Muslim 2/616 dan Al-Bukhari 4/76.
[1] HR. Abu Dawud 4/326, Ibnu Majah 2/1228, dan lihatlah kitab Shahih Ibnu Majah 2/305.
[2] HR. Muslim 2/616 dan Al-Bukhari 4/76.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar